Rahasia Benda yang Berputar


Kita pasti sering memperhatikan benda-benda atau objek atau fenomena yang berputar. Tapi apakah kita sadar atau apakah kita benar-benar memperhatikan fenomena yang berputar tersebut? Apakah itu benda mati atau makhluk hidup.
Jarum jam yang ada di bumi kita ini berputar dari angka 00.00 (atau jam 12) menuju angka 1 dan seterusnya ke arah kanan. Selanjutnya sebagai patokan kita sering mengatakan benda berputar itu searah jarum jam atau berlawanan arah jarum jam.
Kalo kita benar-benar perhatikan, banyak sekali fenomena yang terjadi di sekitar kita apapun itu yang berputar, kebanyakan berputarnya itu berlawanan arah jarum jam. seperti ; gerak bumi dan anggota tatasurya lainnya dalam berotasi pada porosnya atau dalam berevolusi mengelilingi matahari, gerakan dalam salahsatu rukun ibadah haji (thawaf : mengelilingi ka’bah), trus kalo kita olahraga lari di track yang melingkar kita lebih nyaman berlari mengelilingi track dengan arah berlawanan jarum jam, begitu juga dengan sirkuit balapan (nascar), sampe hal sederhana seperti kita yang akan memetik buah mangga dari cupat/tangkainya pasti kita puter berlawanan arah jarum jam, mau “membuka” tutup botol, baut, lampu dll juga kebanyakan berlawanan arah jarum jam. Di matematika kita temui ketika menghitung/mengukur sudut, di fisika ketika melakukan perkalian vector (yang hasilnya “positif”) semuanya itu diputer dengan arah yang berlawanan arah jarum jam. Di biologi missal yang udah pernah memperhatikan tanaman kacang-kacangan yang melilit meskipun mungkin tidak semua arah lilitannya berlawanan arah jarum jam. Di ilmu kimia (fisika juga) arah gerak electron dalam mengelilingi inti atom juga berlawanan arah jarum jam. Bahkan sampe hal yang sederhana sekali seperti memasak atau menggoreng, kita lebih enak/nyaman memutar/mengaduk-aduk bahan di wajan itu dengan arah yang berlawanan arah jarum jam, ketika nyeduh kopi juga sebagian mungkin mengaduknya dengan arah yang berlawanan arah jarum jam. Begitu banyak ternyata fenomena berputar yang memiliki arah putar yang melawan arah jarum jam. Yaa meskipun tidak semua yang berputar memiliki arah putar yang berlawanan arah jarum jam. Banyak juga barangkali fenomena yang berputar searah dengan arah jarum jam.
Memang siihh, saya juga belum tau mengapa fenomenanya seperti itu ? hihihi
Khususnya fenomena yang secara alamiahnya memang seperti itu. Apakah ada rahasianya? Yang pasti Allah menciptakan sesuatu pasti ada tujuan/hikmah yang bisa diambil sebagai pelajaran bagi orang-orang yang berfikir.
Barangkali ada dari kawan-kawan yang mau berbagi. Boleh untuk melengkapi tulisan ini.
Boleh dikirim lewat imel : deciL16H7@gmail.com
Atau boleh juga ditulis pada kolom komentar/dan atau blog masing-masing
Haturnuhun baraya

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sibejoo Portal Belajar Gratis : Nggak Ada Alesan Lagi Buat Males Belajar

Filosofi Hidup ala (besaran) VEKTOR